Setelah lama larut dalam patah hati, Raia dan River tak sengaja bertemu di New York, kota pelarian yang sedang mereka singgahi. Perjumpaan itu menjadi awal pertemanan ‘rahasia’ di antara keduanya. Apa trauma masa lalu yang saling mereka sembunyikan?
Kisahkan dua manusia yg sama-sama berjuang memaafkan diri sendiri, enggan jatuh cinta karena takut terluka & mengejar sembuh dengan lari dari realita, The Architecture of Love (TAOL) ini film romance dewasa yg sungguh manis, lembut sekaligus hangat yg bikin hati terasa nyaman.
Menyaksikan hubungan dua karakter utamanya bukan saja memancing senyum gemas & cemburu berkat chemistry ajaib Putri Marino dengan Nicholas Saputra, tapi juga membuat air mata ini menetes melihat gimana empati serta cinta secara perlahan membantu mereka sembuhkan luka, temukan kedamaian di hati & akhirnya kembali berdiri tegak menyambut masa depan.
Bagus!