Berawal dari tekad dan keinginan besarnya membuat konser musik untuk merangkul perdamaian di Kota Ambon, Glenn Fredly akhirnya menyelenggarakan konser tersebut dengan mengorbankan semua pendapatannya.
Keputusan memfokuskan cerita Glenn pada usahanya menyebarkan pesan damai di Ambon saat marak kerusuhan adalah keputusan berani.
Alih-alih biopik, film fokus merayakan karya, inisiatif, misi kemanusiaan dan sosok Glenn yang penuh kasih. Semua lagu yang diputar sangat mudah memancing sing-along, Marthino Lio pun terlihat fasih dengan gestur dan warna vokal Glenn yang mirip.
Tapi sayangnya guliran plotnya melompat-lompat, rekatan elemen keluarga dan father - som relationship mampu memancing air mata haru, tapi koneksivitas pada plot Glenn & perdamaian Ambon lewat musik tidak mulus.
At the end, enjoy saja melihat sisi lain sosok Bung yang jarang diekspos media, briliannya Marthino Lio serta lagu2 indah yang diputar dalam film.